Selamat Hari Guru 2021..
Hari Guru Nasional setiap tahunnya diperingati sama dengan HUT Persatuan Guru Republik Indonesia(PGRI) pada tanggal 25 November. Dikutip dari gtkdikdas.kemdikbud.go.id peringatan Hari Guru tahun 2021 mengusung tema "Bergerak dengan Hati, Pulihkan Pendidikan."
Mengingat kondisi saat ini dimana guru sedang berjuang dalam menyampaikan pembelajaran di masa pemulihan pandemi COVID-19.
Di SMA Negeri 1 Surabaya, apresiasi Peserta Didik terhadap Bapak/Ibu Guru mereka tercurah dengan momen singkat saat jeda jam pelajaran dan diakhir jam sekolah. Mereka memberikan bunga dan mengucapkan terimakasih serta bersyukur atas bimbingan yang diberikan di SMASA selama ini.
InshaAllah pendidikan Indonesia dapat segera normal kembali dan kita semua dapat melaksanakan kegiatan belajar tatap muka secara penuh. Amin YRA.